Selasa, 13 Mei 2014

Buah Buahan Untuk Kesehatan Wanita

Buah Buahan Untuk Kesehatan Wanita

http://kumpulanberitamenarikdanunik.blogspot.com/2014/05/buah-buahan-untuk-kesehatan-wanita.htmlKetik anda memutuskan untuk berdiet hal yang harus anda perhatikan adalah asupan makanan yang memberikan nutrisi. Asupan Nutrisi dari makanan yang dikonsumsi dapat digolongkan menjadi tiga yaitu makanan yang bermanfaat adalah jenis makanan yang selain memberikan nutrisi untuk kecukupan gizi juga memberikan manfaat untuk kesehatan tubuh anda. Kedua adalah makanan yang bersifat netral yaitu makanan yang hanya memenuhi kecukupan gizi tanpa mempengaruhi kesehatan anda dan yang terakhir adalah makanan yang bersifat racun dikarenakan kandungan yang berlebih yang tidak dibutuhkan oleh tubuh ketika anda bermasalah dengan kesehatan. Pemilihan konsumsi makanan yang tepat harus anda lakukan. Begitu juga dengan buah-buahan meskipun pada dasarnya memberikan manfaat untuk tubuh anda akan tetap ternyata ada beberapa buah yang sangat berkhasiat dalam membantu anda dalam menjaga kesehatan.

Berikut adalah buah-buahan yang bermanfaat untuk wanita yang bisa anda hadirkan pada menu makan setiap hari :   
A.    Buah Bermanfaat untuk kecantikan 
  1. Buah Apel  Hijau. Buah apel (Malus Domestica) memiliki kandungan vitamin C, protein, pektin, elastin, lemak, serat dan kolagen. Peranan dari kolagen yang terkandung di dalam buah apel sangat diperlukan dalam merawat kecantikan. Buah apel akan membantu anda dalam memperindah kulit dengan menjaga kelembapan kulit dan menghilangkan kerutan pada kulit anda. Selain itu juga buah apel sangat bermanfaat dalam menghilangkan ketombe dengan cara yang mudah dan tradisional.
  2. Pisang. Sebuah pisang yang memiliki kandungan gizi seimbang yang dibutuhkan oleh tubuh, pisang bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati selain itu kandungan vitamin E mampu membantu mengencangkan  dan mencerahkan wajah. Anda juga dapat mempunyai kulit lembut dengan mengkonsumsi pisang dengan teratur.
  3. Bengkuang. Bengkuang sudah dipercayai dalam melembabkan kulit dan mencerahkan kulit wajah. Bahkan bengkuang yang memiliki nama ilmiah pachyrhizus erosus banyak ditemukan di beberapa kosmetik yang membantu anda dalam merawat kulit wajah.
B.    Buah Bermanfaat untuk Kesuburan
  1. Buah jambu biji merah. Buah jambu biji merah dengan likopen yang terkandung didalamnya sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh anda selain untuk meningkatkan kekebalan tubuh juga untuk meningkatkan kesuburan. Anda dapat mengkonsumsi dengan menjadikan jus setiap hari dikonsumsi dalam meningkatkan kesuburan.
  2. Buah Semangka. Buah yang  banyak mengandung air ini, kandungan yang dimilikinya yaitu vitamin C dan betakarotin selain dapat menyegarkan tubuh anda juga akan membantu dalam meningkatkan kesuburan. Kandungan sitrulin yang terdapat di dalam buah semangka sama dengan obat kesuburan. Sehingga mengkonsumsi buah semangka dengan teratur akan membantu anda dalam meningkatkan kesuburan.
  3. Buah Kurma. Buah kurma dengan kandungan karbohidrat, fiber, magnesium, kalium, zat besi  dan vitamin b kompleks sangat berkhasiat untuk tubuh. Di indonesia buah ini sangat terkenal ketika bulan ramadhan karena dapat dijadikan pelengkap dalam memberikan zat manis alami. Ternyata buah kurma juga dapat mengatasi masalah kesuburan.
C.    Buah untuk Melawan Kanker
    http://kumpulanberitamenarikdanunik.blogspot.com/2014/05/buah-buahan-untuk-kesehatan-wanita.html
  1. Buah Manggis. Kanker payudara dapat dicegah dengan buah-buahan yang mengandung zat antioksi dan dan vitamin C. Salah satunya adalah buah manggis yang sangat bermanfaat dalam melawan kanker payudara, adanya kandungan senyawa xanthone yang melebihi vitamin C dan E. Xanthone bersifat penghancur sel kanker termasuk sel kanker payudara
  2. Buah Sirsak. Kandungan fitokimia yang terdapat di dalam buah sirsak sangat bermanfaat dalam menekan pertumbuhan sel sel kanker. Senyawa yang terkandung di dalam acetogenin annonaceous sangat bermanfaat bagi penderita kanker payudara.
Baca juga artikel kesehatan di bawah ini : 
 Buah Buahan Untuk Kesehatan Wanita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar